Hasil Lengkap 16 Besar EURO 2020 – Dan Jadwal 8 Tim di Perempat Final Lengkap Jam Tayang

Berita Perempat Final Piala Eropa 2020

Buletin Islam | Babak 16 Besar EURO 2020 dinyatakan selesai pada Selasa 02:00 wib kala Swedia vs Ukraina bertemu di Stadion Hampden Park Glasgow, dan kini sudah ada 8 Tim yang berhasil lanjut ke perempat Final Piala Eropa 2020.

Dalam list perempat final, ada beberapa nama tim yang awalnya diprediksikan tidak akan lanjut hingga perempat final, seperti Republik Ceko yang ternyata mampu membungkam tim kuat Belanda.

Bacaan Lainnya

Les Bleus, Julukan timnas Prancis, harus angkat koper usai kalah dari Swiss di National Arena Bucharest Bucharest.

Simak, berikut ini 8 tim yang lanjut ke babak perempat final dan hasil lengkap 16 besar EURO 2020, lengkap dengan jadwal pertandingan.

Highlights Hasil Pertandingan Babak 16 Besar

Denmark yang menantang Wales di Johan Cruijff ArenA Amsterdam, berhasil menggilas Wales dengan skor telak 0-4.

Gol tercipta dari kaki Kasper Dolberg di menit 27 dan 48, selanjutnya Joakim Maehle di menit 88, dan Martin Braithwaith mengunci kemenangan dengan gol-nya di masa Injury Time.

Selanjutnya, Italia berhasil melenggang ke perempat final, dan meneruskan tren posifitnya, kala menjamu Austria di Wembley Stadium London.

Gli Azzurri, Federico Chiesa di menit 95, dan Matteo Pessina di babak tambahan waktu, tepatnya di menit ke-105. Sementara Gol sematawayang Austria tercipta di menit 114, dari kaki Sasa Kalajdzic.

Yakin bisa lanjut ke perempat Final, Belanda tersungkur Republik Ceko. Tak tanggung-tanggung Der Oranje dimbombardir Ceko, dan kalah telak 0-2.

Sementara Portugal juga harus bangun dari mimpinya, Cristiano Ronaldo dkk, tak dapat melanjutkan ke perempat final, usai dibekuk belgia, dengan skor tipis 1-0.

Sementara Kroasia, harus mengakui kehebatan Tim Matador, Spanyol. Luka Modric dkk, tidak mampu melanjutkan ke-perempat final, setelah kalah dari Spanyol dengan skor 3-5.

Prancis, yang digadang-gadang menjadi Juara di gelaran Piala Eropa 2020, harus pulang lebih dulu usai dipermalukan Swiss dengan adu pinalti.

Bahkan Der Panzer, Jerman harus mengakui ketangguhan The Three Lions kala bermain di Publik Inggris. Mereka harus angkat koper setelah kebobolan 2 Gol tanpa balas.

Di akhir laga 16 besar Piala Eropa 2020, Ukraina memastikan diri ikut laga di perempat final, usai membantai Swedia 1-2 di Stadion Hampden Park Glasgow.

Berikut ini Daftar Hasil Pertandingan Babak 16 Besar EURO 2020

HARI/ TANGGALTIMSTADIONSKOR
Sabtu, 26 Juni 2021Wales vs DenmarkJohan Cruijff ArenA Amsterdam0-4
Minggu, 27 Juni 2021Italia vs AustriaWembley Stadium London2-1
Minggu, 27 Juni 2021Belanda vs Republik CekoPuskás Aréna Budapest0-2
Senin, 28 Juni 2021Belgia vs PortugalLa Cartuja Stadium Seville1-0
Senin, 28 Juni 2021Kroasia vs SpanyolParken Stadium Copenhagen3-5
Selasa, 29 Juni 2021Prancis vs SwissNational Arena Bucharest Bucharest3-3 / 4-5
Selasa, 29 Juni 2021Inggris vs JermanWembley Stadium London2-0
Rabu, 30 Juni2021Swedia vs UkrainaHampden Park Glasgow1-2
Hasil Pertandingan Babak 16 Besar EURO 2020

Usai gelaran laga di 16 besar, muncul nama-nama Tim yang terus melanjutkan ke perempat final Piala Eropa 2020.

Baca Juga : Pesan Pele pada Mbappe, Tegakkan kepalamu Kylian!

Berikut ini nama-nama tim yang lolos perempat final, lengkap dengan jadwal dan jam tayang pertandingan.

HARI/ TANGGALTIMSTADIONKICKOFF
Jumat – 2 Juli 2021SWISS vs SPANYOLKrestovsky Stadium, Saint Petersburg, Rusia23:00 wib
Sabtu – 3 Juli 2021BELGIA vs ITALIAAllianz Arena, Munchen, Jerman02:00 wib
Sabtu – 3 Juli 2021REPUBLIK CEKO vs DENMARKOlympic Stadium, Baku, Azerbaijan23:00 wib
Minggu – 4 Juli 2021UKRAINA vs INGGRISStadio Olimpico, Roma, Italia02:00 wib
Jadwal dan Jam Tayang Tim Perempat Final EURO 2020

Sebagai catatan, Laga perempat final akan dimulai pada tanggal 2 hingga 4 Juli 2021, dan rencananya disiarkan langsung melalui RCTI/ iNews atau live Streaming di MolaTV (jadwal dan jam tayang dapat berubah sewaktu-waktu).

Oleh karenanya, layak untuk dinanti siapa yang nantinya lolos ke semi Final Piala Eropa 2020, apakah Spanyol? Inggirs? Atau justru Belgia? Selamat menyaksikan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *