Meski Tampangnya Retro, Performa Mesin Stylo 160 Ternyata Gak Kalah Dengan Vario 160

OTO INFO : Meski tampangnya retro, performa mesin Stylo 160 ternyata enggak main-main. Karena pakai basis mesin dan sasis dari Vario 160, yang memegang predikat skutik terkencang di kelasnya. Mengintip spek mesin Stylo 160, sami mawon alias sama saja dengan Vario 160.

Dapur pacu 4 langkah 1 silinder SOHC 4 katup injeksi berpendingin cairan berlabel eSP+ berkapasitas 156,9 cc yang berkarakter overbore. Pakai ukuran bore x stroke 60 x 55,5 mm.

Bacaan Lainnya

Baca juga : Autovision Berikan Edukasi Pemasangan Lampu di IIMS 2024

AHM mengklaim mesin Stylo 160 mampu menghasilkan tenaga maksimal 15,2 dk di putaran mesin 8.500 rpm dan torsi maksimal 13,8 Nm di 7.000 rpm. Saat dicoba, karakter mesinnya sangat memuaskan buat para pecinta kecepatan.

Akselerasi dari tarikan awal bertenaga tapi penyaluran halus. Jadi dari berhenti bisa melaju cepat namun masih mudah dikontrol. Khas mesin overbore yang dikasih roller berat (19 gr). Kecepatan menengah ke atas, mulai 60 km/jam, bisa melaju kencang dengan sangat ringan! Efeknya tentu untuk menyalip jadi sangat mudah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *